PT. Yuan Adam Energi
Batang, Jawa Tengah
Semarang, Jawa Tengah
Surabaya, Jawa Timur
ifam@yuanadam.com
0853 2928 3303
Produk
Ecorator adalah air diffuser dengan desain tegak (vertikal). Alat ini dirancang untuk menyebarkan udara dalam proses aerasi / sebagai aerator pada pengolahan air limbah pabrik (WWTP) dengan tingkat BOD yang tinggi.
Ecorator merupakan jawaban bagi customer yang mengunakan diffuser membrane disc maupun tube yang pengunaannya memerlukan cost yang tinggi saat penggantian periodik karena diffuser robek, tersumbat, maintenance lumpur dan lain lain.
Anti Mampet (bahkan dengan operasi terputus-putus)
- Tanpa Perawatan!
Tidak Ada Penuaan
- Menjaga efisiensi sejak awal!
Daya Pencampuran Tinggi
- Mencegah endapan lumpur di tangki!
Aliran udara dari dalam menabrak dinding venturi polytope yang secara langsung bersama-sama menghasilkan fenomena pengupasan (vortex) yang menciptakan gelembung halus berdiameter sekitar 300 μm.
Air yang mencapai permukaan disedot kembali ke dasar tangki oleh aliran bawah (gaya vaccum), yang meningkatkan nilai DO dari bagian yang kaya oksigen.
Berikut kami tunjukkan bagaimana diffuser Ecorator bekerja. Video ini diambil di PT. SidoMuncul - Semarang dan merupakan klien pertama di Indonesia yang memakai diffueser Ecorator yang kemudian di ikuti oleh hampir kebanyakan industri dengan limbah berat.
Sebelumnya di PT. SidoMuncul menggunakan diffuser model Membrane Disc, namun karena ini limbah jamu yang dimana tingkat kekentalan airnya tinggi sehingga mengharuskan cleaning rutin tiap bulan supaya tidak mampet dan setiap 6 bulan sekali harus ganti disc diffuser baru sehinga sangat tidak efektif baik dari segi perawatan maupun keuangan.
Hingga akhirnya kami tawarkan untuk menggunakan diffuser Ecorator CEO-1000 dan alhamdulilah semua masalah di atas sudah teratasi, dan sekarang PT. SidoMuncul telah mendapatkan Proper Emas.
Dengan berbagai kelebihan tersebut Ecorator banyak direkomendasikan oleh konsultan-konsultan IPAL di Indonesia. Yuk konsultasikan segera untuk upgrade diffuser di IPAL anda.